news

TEMU ALUMNI DALAM DIES NATALIS SMA SANTO YOSEF LAHAT
Sabtu (14/01/2017), Dalam usianya yang ke 50 tahun SMA Santo Yosef Lahat mampu bertahan dan tetap berkarya dalam pelayanan. Kali ini, para alumni SMA Santo Yosef Lahat berkesempatan bertemu dengan teman-teman seangkatannya. Acara yang berlangsung pada pukul 14.00 WIB berlangsung meriah.
read more
Pembukaan Dies Natalis Berlangsung Meriah
Jumat (13/01/2017), SMA Santo Yosef melaksanakan rangkaian acara dalam menyambut ulang tahun SMA Santo Yosef yang ke 50. Rangkaian acara yang akan dilaksanakan yaitu pentas seni, bazar, pameran dan stand food dimulai dari tanggal 13 Januari-15 Januari 2017.
read more

SMA Santo Yosef Jalin Kerjasama dengan Berbagai Universitas
Pada hari selasa, 10 Januari 2017 SMA Santo Yosef Lahat kedatangan Rektor Universitas MUSI Caritas. Maksud dan tujuan berkunjung ke SMA Santo Yosef Lahat adalah membangun silaturahmi untuk bekerjasama dalam bidang pendidikan. Dikarenakan kunjungan ini baru pertama kali maka yang ditekankan dalam kunjungan ini adalah membangun kerjasama yang baik.
read more
Kembangkan Talenta Lewat Vocal Group
read more
Jumat, 13 Januari 2017 di SMA Santo yosef diadakan lomba vocal group antar sekolah SMP sekabupaten Lahat. Peserta yang mendaftar ada 4 sekolah. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangkaian 50 tahun SMA Santo Yosef Lahat. Kegitan ini berlangsung pada pukul 14.00 WIB – 16.00 WIB. Sebelum lomba dilaksanakan terlebih dahulu disajikan penampilan vocal group dari SMP Santo Yosef Lahat yang membawakan lagu daerah Lahat yaitu Ribang Kemambang dan lagu pilihan yaitu Laskar Pelangi.

Pengobatan Gratis dalam rangka Dies Natalis SMA Santo Yosef Lahat
“Kesehatan sangatlah penting bagi manusia”. Pada hari Minggu 8/01/2017, SMA Santo Yosef mengadakan pengobatan gratis yang bekerja sama dengan balai pengobatan Santo Yosef atau biasa yang dikenal oleh masyarakat yaitu BP. Milo yang diadakan dalam rangka Dies Natalis SMA Santo Yosef Lahat yang ke 50 tahun. Pengobatan gratis ini bertempat di salah satu desa yang bernama desa Sukamerindu, kecamatan Merapi Selatan. Kegiatan ini dimulai pada pukuk 09.00 yang dihadiri oleh camat Merapi Selatan, sekretaris cama, kepala desa Sukamerindu, dan masyarkat setempat.
read more