news
MENCINTAI ALAM UNTUK KELANGSUNGAN HIDUP
Jumat (11/11//2016 Rasmauli dan Alfonsius bersama guru pendamping Bapak Ir. Ignatius Sukino diberi undangan untuk mengikuti seminar dalam rangka hari pangan sedunia yang bertema Penguatan Pangan Keluarga Demi Kesejahteraan Hidup Besama. Pangan merupakan kebutuhan dasar manusia yang paling utama. Karena itu pemenuhannya menjadi hak asasi setiap individu. Kegiatan ini berlangsung di Wisma Podomoro. Diikuti oleh sekolah-sekolah Katolik sekeuskupan Palembang. Dari Lahat dua siswa mewakili SMA Santo yosef. Kegiatan diawali dengan misa pembukaan.
read more
Upacara Memperingati Hari Pahlawan
Kamis (10/11/2016) Hari pahlawan yang diperingati setiap tanggal 10 November merupakan hari yang sangat bersejarah bagi masyarakat Indonesia. Pada hari pahlawan ini, SMA Santo Yosef melaksanakan upacara bendera guna memperingati hari pahlawan. Upacara di mulai pada pukul 07.05 WIB diikuti oleh seluruh dewan guru dan siswa-siswi SMA Santo Yosef Lahat. Pada upacara memperingati hari pahlawan bendera merah putih yang merupakan bendera pusaka berkibar dengan begitu gagah. Pembina dalam upacara memperingati hari pahlawan ini adalah ibu Mariance Pesiwarissa, S.Pd. dalam amanatnya beliau mengatakan, “Sejarah hari pahlawan yang tidak boleh hilang dari ingatan kita selaku penerus-penerus perjuangan para pahlawan dalam mempertahankan proklamasi kemerdekaan”.
read more
Membentuk Karakter Dalam Kepramukaan
Pendidikan karakter adalah suatu sistem penanaman nilai-nilai karakter kepada warga sekolah yang meliputi komponen pengetahuan, kesadaran atau kemauan, dan tindakan untuk melaksanakan nilai-nilai tersebut, baik terhadap Tuhan Yang Maha Esa (YME), diri sendiri, sesama, lingkungan, maupun kebangsaan sehingga menjadi manusia insan kamil.
read more
Maju menuju cinta peraturan
Pada hari Rabu, 2 November 2016 adalah saat menebarkan dikarenakan para karyawan yang masuk final mengikuti seleksi tahap 2. Kegiatan ini merupakan rangkaian perayaan Carolus Day yang di lakukan sejak hari Minggu yang membuat para karyawan bersemangat mengikutinya. Perlombaan cerdas cermat ini diikuti oleh para karyawan yang lolos dari babak pengisihan. Sumber belajar yang digunakan untuk perlombaan ini adalah buku peraturan karyawaan atau PYTK.
read more
Pembinaan Remaja Pelajar SMA
read more
Selasa (8/11/2016), SMA Santo Yosef Lahat kedatangan tamu dari Sat Bimas Polres Lahat. Para polisi datang dengan maksud untuk memberikan penyuluhan kepada para siswa jenjang SMA mengenai “Dampak dan Bahaya Kenakalan Remaja untuk Kalangan Remaja”. Kegiatan ini dihadiri oleh tiga polisi perwakilan dari Polres Lahat dan diikuti oleh seluruh siswa SMA Santo Yosef Lahat dengan didampingi oleh para guru.