Article Detail

“Yuk Masuk ke Santo Yosef Lahat, Nggak Bakal Nyesel Kok’’

Lahat-Yayasan Tarakanita Wilayah Lahat mengadakan Launching Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran 2023/2024 dari jenjang TK, SD, SMP, dan SMA Santo Yosef Lahat serta mengadakan Gebyar Sumpah Pemuda dan Bulan Bahasa. Sekolah Santo Yosef Lahat selalu berkomitmen mendidik generasi muda menjadi pribadi yang Cerdas Berintegritas serta mampu menghadapi tantangan masa kini dan masa depan.

Kegiatan ini digelar pada hari Minggu (30/10) di Citimall Lahat. PPDB ini diisi dengan kegiatan yang menarik minat calon peserta didik untuk mendaftar dan bersekolah di Santo Yosef Lahat yaitu kegiatan mewarnai untuk TK Bersama Pak Budi, dan kegiatan pentas seni yang diisi oleh dari unit TK sampai unit SMA. Pentas seni yang diadakan pun sangat beragam mulai dari drumband, menari, menyanyi, strory telling, modern dance, paduan suara, fashion show dan vocal grup.

Dengan adanya pentas seni menari dengan lagu daerah Lahat, ini menunjukkan bahwa Sekolah Santo Yosef Lahat, mengajarkan dan melestarikan budaya Lahat serta penampilan marawis dari beberapa Siswa siswi Muslim SMP Santo Yosef yang juga memperlihatkan bahwa Sekolah Santo Yosef Lahat yang merupakan Sekolah Katolik memiliki jiwa toleransi yang kuat, bahkan mayoritas siswa siswi beragama Islam. Di sekolah Santo Yosef tidak ada yang namanya membedakan ras, suku, adat dan agama, karena sejak dini sudah diajarkan sikap toleransi terhadap sesama.

Dengan beragamnya pentas seni yang dipentaskan, ini menunjukkan bahwa Sekolah Santo Yosef Lahat menumbuhkan bakat dan kemampuan yang dimiliki oleh siswa siswi Sekolah Santo Yosef Lahat karena, Santo Yosef Lahat memiliki fasilitas yang memadai, guru yang ramah, dan media pembelajaran yang asik yang menarik perhatian siswa siswi. (Tim Jurnalistik SMA)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment