Article Detail

Tujuh Paskibra SMA St,Yosef Sukses Kibarkan Bendera

Lahat (2/9)---Tahun terbanyak tim Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) HUT ke-74 Kemerdekaan RI dari siswa SMA Santo Yosef Lahat. Tujuh siswa yang terdiri dari Ratu Senabar Alam, Auryn Angelie Semuel, Cindy Angelina, Marcella Fransisca, Rizky Prisantya, Bayu Rizki, dan Bimo Koirun Navis Semidang wakil SMA Santo Yosef di tim Paskibra Kabupaten Lahat. Mereka telah lolos seleksi pertama dari 300 siswa dari berbagai sekolah diambil 90 orang, seleksi kedua 90 orang diambil 36 orang. Dari 36 orang 6 orang seleksi tingkat provinsi dan satu orang dari SMA tercinta ini,  Ratu Senabar Alam terpilih menjadi tim Paskibra Provinsi Sumatera Selatan.

Setelah berhasil menjalani seleksi Paskibra, mereka merasakan pengalaman itu sebagai sebuah tantangan. Mereka “digembleng” fisik dan mental selama 14 hari karantina di Hotel Bukit Serelo dan menjalani latihan marathon dari pukul 07.00 sampai 17.00 WIB tiap hari di lapangan Seganti Setungguhan Lahat tempat berlangsungnya upacara 17 Agustus. Kedisiplinan dan percaya diri membawa tujuh siswa ini sukses menjalankan tugas negara. Bahkan mendapat kepercayaan bertugas pagi dan sore. Cindy Angelina, Marcella Fransiscca, Rizky Prisantya, Bayu Rizki, dan Bimo Koirun Navis Semidang menjadi pasukan 17 pagi dan sore, sedangkan Bayu Rizki tugas pasukan 17 pagi dan terpilih sebagai danton sore, Auryn Angelie Semuel sebagai pembawa baki dan untuk tingkat provinsi Ratu Senabar Alam sebagai pasukan 17 sore. Sungguh luar biasa siswa SMA Santo Yosef ini.

"Pada akhirnya buat bendera Merah-Putih kulakukan dengan sempurna” itu ungkapan mereka. Dengan modal binaan tim Paskibra sekolah mereka sukses mencapai harapan. Rasa bangga dan senang bisa menjalankan tugas dengan sempurna masih terlihat di wajah mereka paska 17 Agustus. Sebagai hadiah kesuksesan, Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Lahat memberi hadiah rekreasi ke Padang.***

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment