Article Detail

Semangat berliterasi Siswa-siswi SMPN 1 ke perpustakaan SMA Santo Yosef

Perpustakaan menjadi daya tarik tersendiri bagi siswa-siswi SMP N 1 yang terletak bersebelahan dengan gedung SMA Santo Yosef.  Antusias mereka terlihat dari pertanyaan-pertanyaan yang disampaikan kepada pustakawan tentang perpustakaan, koleksi, dan suasana yang sangat nyaman. Pada saat pelaksanaan ulangan akhir semester mereka pulang cepat dan buru-buru ke perpustakaan, sayangnya mereka sedikit kecewa karena tidak bisa meminjam buku yang belum selesai dibaca, tetapi sebagai obatnya pustakawan memberikan  fotopcopy materi library day yang juga bisa dimanfaatkan sebagai sumber informasi.

Perpustakaan sebagai penggerak literasi informasi merasa bersyukur kedatangan pemustaka yang antusias ingin mendapatkan informasi yang banyak tidak hanya tentang perpustakaan, tetapi juga tentang lingkungan sekolah, dan juga sistem pendidikannya.  Tim promosi yang ke SMPN 1 yang juga terlibat sebagai anggota tim pustakawan merasa bersyukur adik-adik kelasnya berkunjung ke sekolah, semoga mereka benar-benar tertarik dan ikut berproses menjadi siswa di sekolah kita.

Kunjungan ke sekolah dengan misi promosi merupakan waktu yang tepat untuk menebarkan virus gerakan literasi yang menjadi daya penggerak pendidikan di SMA Santo Yosef.  Beberapa siswa SMPN 1 mengatakan bahwa baru hari ini mereka merasakan masuk perpustakaan yang nyaman, full musik, dan yang utama koleksi yang banyak, serta pustakawan yang ramah.

Salam semangat berliterasi  (tini)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment