Article Detail
SMA SANTO YOSEF IKUT MERIAHKAN HUT RI KE-74
Lahat (20/8) Pada hari Selasa, 20 Agustus 2019, SMA Santo Yosef Lahat mengadakan serangkaian kegiatan lomba bagi para peserta didik. Kegiatan ini diadakan dalam rangka memeriahkan HUT RI yang ke-74. Bertempat di kompleks SMA Santo Yosef, kegiatan ini berlangsung cukup meriah. Kegiatan diikuti oleh peserta didik kelas X, kelas XI, dan kelas XII. Dalam kesempatan ini, SMA Santo Yosef juga mengundang peserta didik kelas IX SMP Santo Yosef. Kegiatan dibuka dengan apel yang diikuti oleh dewan guru dan peserta lomba. Sebagai Pembina apel adalah Bapak Heribertus Triwardono, Wakasis SMA Santto Yosef. Dalam amanatnya beliau mengajak para peserta lomba untuk mengikuti kegiatan dengan gembira dan sportif.
Kegiatan lomba ini meliputi, lomba poster, lomba vlog, dan lomba estafet game. Khusus untuk lomba estafet game dilaksanakan di lapangan dan diikuti oleh peserta didik kelas IX dan kelas X. Tujuannya adalah supaya peserta didik kelas IX lebih mengenal dan akrab dengan lingkungan SMA Santo Yosef. Sementara itu, lomba poster diikuti oleh peserta didik kelas XII dan lomba vlog diikuti oleh peserta didik kelas XI. Peserta didik mengikuti kegiatan ini dengan antusias dan penuh kegembiraan Kegiatan berakhir pada pukul 11.15 WIB, ditandai dengan pengumuman pemenang lomba. (PN)
-
there are no comments yet