Article Detail

SMA SANTO YOSEF ADAKAN LOMBA MODERN DANCE

Sabtu (19/03/16), SMA Santo Yosef mengadakan lomba modern dance bagi pelajar SMP se-Kabupaten Lahat. Lomba dilaksanakan dalam rangka memperingati hari ulang tahun sekolah Santo Yosef dan sekaligus memeriahkan Dies Natalies 80 tahun karya Unit TK, SD, Susteran CB, dan Balai Pengobatan Santo Yosef. Lomba dilaksanakan di panggung terbuka SD Santo Yosef sebagai bagian dari pentas seni untuk memeriah acara yang pada tahun ini memang dipusatkan di Unit SD Santo Yosef sebagai tuan rumah.

Sehari sebelum lomba dilaksanakan, tepatnya pada Jumat (18/03/16), seluruh peserta dan guru pendamping diundang ke Perpustakaan SMA Santo Yosef untuk mengikuti technical meeting. Pada acara technical meeting tersebut, para peserta lomba diberikan pengarahan oleh koordinator lomba berkait teknis pelaksanaan yang meliputi tujuan lomba, aturan pelaksanaan, dan pengundian nomor urut peserta. Tidak hanya itu, para peserta juga diminta untuk melakukan check panggung di Unit SD Santo Yosef tempat lomba akan dilaksanakan. Harapannya, dengan melakukan check panggung para peserta tidak bingung keluar-masuk panggung saat lomba dilaksanakan.

Keesokan harinya, Sabtu (19/03/16) pukul 16.00 WIB lomba pun dilaksanakan. Seluruh peserta menampilkan aksi terbaiknya untuk merebut perhatian dewan juri. Sorak-sorai para siswa dan pengunjung yang hadir pun pecah manakala peserta menampilkan aksi terbaik mereka. Dewan juri yang berjumlah tiga orang, 2 dari luar Santo Yosef dan 1 perwakilan dewan guru, tampak sedikit bingung dalam memberikan penilaian karena seluruh peserta sukses menampilkan aksi terbaik mereka.

Namun demikian, pemenang harus ditentukan. Dari hasil penilaian juri, panitia akhirnya menemukan pemenangnya. Juara pertama diraih oleh SMPN 3 Lahat, juara kedua diraih SMP Kartika Lahat, juara ketiga diraih SMPN 5 Lahat, dan juara keempat diraih oleh SMPN 4 Lahat. Hasil lomba disampaikan langsung oleh dewan juri, 20 menit setelah lomba berlangsung dan dibacakan langsung oleh perwakilan dewan juri, Ibu Erlin dan Riche Margaretha.

Hasil lomba disambut suka cita oleh para peserta, khususnya SMPN 3 yang berhasil keluar sebagai juara pertama. Atas prestasi tersebut tim modern dance SMPN 3  mendapat hadiah berupa piala, uang pembinaan, dan piagam penghargaan. (WL)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment