Article Detail

Pelatihan Jurnalistik Yayasan Tarakanita Wilayah Lahat

SMA STY, Lahat: Hari terakhir Kegiatan Workshop Market Share Yayasan Tarakanita Wilayah Lahat dengan materi Jurnalistik dilaksanakan di SMA Santo Yosef, Senin (10/12) dengan narasumber H. Triwardono. Pelatihan ini diikuti 25 perwakilan unit TK, SD, SMP, SMA, dan Yayasan. Jurnalistik merupakan sesuatu yang baru bagi para peserta pelatihan sehingga diikuti dengan penuh antusias.

Secara mudah dan sistematis, Heribertus menjelaskan dasar-dasar jurnalistik, materi yang disampaikan antara lain news value, unsur-unsur berita, jenis-jenis berita dan cara penyusunan berita. Pelatihan Jurnalistik ini dibagi menjadi tiga sesi. Sesi pertama diisi dengan dasar-dasar jurnalistik, pada sesi kedua para  peserta diajak untuk praktek penulisan berita langsung.

“Penulisan berita langsung, bagaimana caranya?”, ungkap salah satu peserta workshop. Dengan sigap Pak TW menjelaskan. Kata Pak TW panggilan akrab H. Triwardono, berita terdiri dari kepala berita, tubuh dan ekor. Bagian kepala berita memuat apa, siapa, kapan, dan dimana, sedangkan isi dan ekor memuat mengapa dan bagaimana. Kemudian dengan serius para peserta menyusun bagian demi bagian berita, serta ditambah dengan foto jurnalistik.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment