Article Detail
PERPUSTAKAAN SMA SANTO YOSEF LAHAT WAKILI SUMATERA SELATAN IKUTI LOMBA TINGKAT NASIONAL
Kamis (24/7), kabar gembira datang dari Kepala Perpustakaan SMA Santo Yosef Lahat, Bapak Stefanus Teguh Raharja, S. Pd.. Beliau menginformasikan bahwa Perpustakaan SMA Santo Yosef Lahat akan mewakili Provinsi Sumatera Selatan mengikuti lomba perpustakaan di tingkat nasional, “Berdasarkan hasil penilaian tim dari Badan Perpustakaan Provinsi beberapa hari yang lalu Perpustakaan SMA Santo Yosef akan mewakili Sumatera Selatan ke tingkat nasional,” tandas beliau.
Bapak Stefanus Teguh Raharja, S. Pd. menjelaskan bahwa saat ini Perpustakaan SMA Santo Yosef berada di peringkat delapan besar perpustakaan sekolah tingkat nasional. Beliau menambahkan bahwa dalam waktu dekat, tim penilai dari pusat (Jakarta) akan meninjau Perpustakaan SMA Santo Yosef Lahat. Dari hasil penilaian tim penilai akan ditentukan apakah Perpustakaan SMA Santo Yosef masuk dalam peringkat lima besar atau tidak, apabila berhasil menembus lima besar, Perpustakaan SMA Santo Yosef akan bersaing ke tingkat nasional.
Bapak Stefanus Teguh menegaskan bahwa pencapaian ini tidak terlepas dari kerjasama yang baik antara Tim Pustakawan, karyawan, dan guru SMA Santo Yosef Lahat. untuk itu, beliau menyampaikan terimakasih kepada seluruh dewan guru dan karyawan SMA Santo Yosef atas dukungan dan doa yang diberikan selama proses penilaian berlangsung, sampai hasil penilaian diterima.
Ibu Muryantini, Pustakawati SMA Santo Yosef Lahat dalam kesempatan yang sama menambahkan bahwa serangkaian persiapan harus segera dilaksanakan guna menindaklanjuti hasil ini. Ibu Muryantini mengatakan bahwa persiapan yang harus segera dilaksanakan adalah presentasi Perpustakaan SMA Santo Yosef di hadapan tim penilai. “Saya agak kesulitan dalam mengoperasikan program power point, jadi saya harus belajar lagi,” tandas Ibu Muryantini. (WL)
-
there are no comments yet