Article Detail
Meniti Karier Lewat Perguruan Tinggi Negeri
Jumat, 11 Januari 2018 SMA Santo Yosef kedatangan alumni yang sekarang kuliah di Universitas Gajah Mada Yogyakarta. Pada kesempatan ini para alumni diberi waktu untuk mensosialisasikan Universitas Gajah Mada (UGM) kepada seluruh siswa – siswi kelas XII yang bertempat di Perpustakaan SMA Santo Yosef Lahat. Salah satu alumni yaitu Risky Aprilia Johan yang merupakan lulusan SMA Santo Yosef tahun 2015 dan sudah menjadi mahasiswi UGM jurusan Bahasa Inggris memberikan informasi terkait jurusan apa saja yang ada di UGM, selain menyampaikan informasi tentang UGM, Risky juga menyampaikan tips – tips kepada adik – adik kelas XII agar bisa sukses memilih universitas yang diinginkan.
Sekolah berharap dengan adanya informasi lebih dini tentang UGM, maka siswa – siswi dapat mempersiapkan diri lebih awal untuk bisa diterima di UGM karena UGM merupakan salah satu Perguruan Tinggi Negeri yang diminati banyak siswa se Indonesia. Harapan lebih lanjut dari sekolah tahun ini semakin banyak siswa SMA Santo Yosef yang diterima di perguruan tinggi negeri. Pada saat sosialisasi banyak siswa-siswi SMA Santo Yosef yang mengajukan pertanyaan tentang Perguruan Tinggi Negri Universitas Gajah Mada (UGM). Kegiatan ini ditutup dengan pembagian brosur dan para siswa nampak lega dengan kegiatan sosialisasi ini. (AK)
-
there are no comments yet