Article Detail

MISA SYUKUR PERAYAAN CAROLUS BORROMEUS

Sabtu (04/11/2017), seluruh guru dan karyawan SMA Santo Yosef bersama dengan Unit TK, SD, SMP serta Yayasan Carolus Borromeus dan Syantikara melaksanakan misa memperingati Carolus Day. Misa perayaan ini dimulai pada pukul 08.00 WIB dan bertempat di Aula SMP Santo Yosef. Misa dipimpin oleh Romo Hyginus Gono Pratowo Pr. dan bertema “Kobarkan Semangat Cinta Santo Carolus Wujudkan Persaudaraan Sejati dalam Membangun Negeri”.

Dalam khotbahnya, Romo Gono menjelaskan siapa Santo Carolus Borromeus. Ia adalah seorang sebagai putra bangsawan yang lahir di Puri Arona pada tahun 1538. Setelah Ia menyelesaikan studi ahli hukum, Ia diangkat menjadi Sekretaris Paus Pius IV yang pada saat itu adalah pamannya. Lalu pada tahun 1560, Ia menjadi Cardinal dan Administrator Keuskupan Agung Milan. Carolus Borromeus adalah seorang pekerja dan pendoa yang tak kenal lelah. Melalui sinode kunjungan, pendirian seminari, Ia membaharui klerus dan reksa Pastoral. Ia juga sangat peduli pada mereka yang menderita sakit pes.

Banyak nilai yang dapat diteladani dari kisah Carolus Borromeus yaitu sakramen, doa dan pengorbanan. Santo Carolus menghidupi sakramen-sakramen pada saat ada wabah pes, Beliau mengajak seluruh umat untuk menghidupi Ekaristi sebagai silih atas dosa-dosa yang telah dilakukan. Setiap hari Santo Carolus menghidupi hidup doa dengan berdoa terus menerus kepada Yesus yang tersalib sebagai kekuatan untuk membagikan cinta kepada sesama. Berkat doa yang kuat, hal tersebut membuat Beliau menjadi Uskup yang dekat dengan Tuhan. Pengorbanan yang diwariskan oleh Santo Carolus adalah keberanian untuk menolong orang –orang yang menderita dan  sakit pes sampai pada akhirnya dirinya terkena wabah tersebut.

Misa Perayaan belangsung dengan khusuk dan hikmat dan berakhir pada pukul 10.00 WIB. Setelah misa, acara kembali dilanjutkan dengan ramah tamah seluruh karyawan  Yayasan Tarakanita, Yayasan Carolus Boromeus dan Yayasan Syantikara. (AV)
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment