Article Detail

HARUMKAN NAMA SEKOLAH LEWAT PASKIBRA

Perasaan bahagia terpancar dari wajah tiga siswa SMA Santo Yosef, mereka adalah Dava Satria Utama, Meila Salsabilah dari kelas XI MIPA dan Mersya Arinda Zalsya dari kelas XI IPS yang mewakili sekolah sebagai pasukan pengibar bendera Kabupaten Lahat.

Rasa syukur mereka panjatkan karena mereka bisa menjalankan tugas sebaik mungkin tanpa ada hambatan. Dengan berbekal latihan dari sekolah sebagai peserta kegiatan ekstrakurikuler Paskibra sekolah mereka memberanikan diri untuk ikut dalam seleksi dan terpilih sebagai paskibra Kabupaten Lahat. Persiapan fisik dan mental mereka dapatkan saat karantina selama 12 hari.

Kebahagian semakin bertambah ketika salah satu dari mereka yaitu Meila Salsabilah terpilih sebagai pembawa baki dalam upacara bendera pengibaran sang Merah Putih. Pengalaman yang luar biasa bagi mereka karena selain bertambahnya wawasan terkait paskibra, mereka juga merasa senang bisa memiliki teman baru dan juga mengenal para pelatih dan pendamping mereka pada saat karantina. Mereka berharap dengan menjadi anggota paskibra mereka semakin lebih disiplin dan dapat membagikan pengetahuan yang didapat kepada teman – teman yang lain.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment