Article Detail

Bakti Masyarakat Jiwa Pramuka

Lahat (28/11)—Mengakhiri kegiatan kepramukaan semester ganjil, Gudep SMA Santo Yosef lakukan kegiatan Clean Up Bakti Kebersihan  lingkungan Kamis (28/11) mulai pukul 13.30 sampai pukul 14.30 WIB. Fokus kebersihan dipusatkan di empat area , yaitu lapangan PJKA dan jalan Sosial, jalan Sekolah, jalan Kol.Simbolon, dan Gg. Kenari.

Pramuka terbagi menjadi beberapa tim menuju titik sasaran masing-masing . Area pertama pembersihan di kompleks lapangan PJKA, simpang Losmen Sigma sampai jalan Sosial. Ada tiga sangga yang melaksanakan kebersihan area ini. Area kedua dipusatkan di jalan Sekolah sampai simpang Satlantas Lahat. Untuk area ketiga dimulai pembersihan sampah terutama sampah plastik yang berada di parit dan bahu jalan dari jalan Kol.Simbolon berakhir di Klinik Pratama Santo Yosef. Untuk area kedua dan ketiga masing-masing tiga sangga melakukan pembersihan dengan karung yang telah disiapkan. Sedangkan area keempat pembersihan dilakukan empat sangga dimulai dari Gg.Kenari sampai Gg. SMP Negeri 4 Lahat. Dalam bakti masyarakat ini tiap sangga didampingi satu Kakak Pembina.

“Dalam kegiatan ini kami berhasil mengumpulkan sampah plastik dan nonplastik. Kalau diprosentase dari hasil sampah yang dikumpulkan, 80% diantaranya adalah sampah plastik. Sampah-sampah inilah yang dapat menyumbat saluran air,” kata Kak TW. “Ini merupakan salah satu program Pramuka Peduli lingkungan. Salah satunya untuk mengatasi timbunan sampah plastik yang berada di lingkungan kelurahan Gunung Gajah,” imbuh TW. Selanjutnya sampah yang diperoleh  dikumpulkan, dipisahkan,  dan diletakkan terpisah di TPS Gunung Gajah Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Lahat. ***

 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment